Entri Populer

Sabtu, 09 Mei 2009

Dreamland Beach

Satu lagi koleksi wisata Bali yang masih enak bwt jalan-jalan. Namanya Pantai Dreamland. Pantai yang memiliki pasir putih dengan deburan ombak yang lumayan gede dan garis pantai yang relatif landai ini berlokasi di Bali selatan. Pantai ini dikelilingi oleh tebing-tebing yang menjulang tinggi dan batu karang yang besar-besar. Pantai Dreamland berada di dalam kompleks Bali Pecatu Graha (Kuta Golf Link Resort) yaitu sekitar 30 menit dari Pantai Kuta (http://id.wikipedia.org/wiki/Pantai_Dreamland).

Sebelum sampai ke Pantai ini, kita harus melewati lahan yang cukup luas dan dulu waktu saya kesana sekitar Juni 2005 masih belum dibangun. Seperti ladang yang terbengkalai dan tak terurus, tapi setelah kita berjalan sedikit ke arah pantai..hmm...pemandangan yang menakjubkan akan anda dapatkan di sini. Pantainya yang masih alami, bersih dan belum terlalu banyak orang membuat saya merasa sangat nyaman berada di Pantai ini. Tapi kabarnya, sekarang sudah dibangun cantik layaknya tempat wisata umum. Hmm..mungkin saya harus kembali ke sana untuk tau kondisi yg skrg. :D












Kebanyakan pengunjungnya adalah wisatan asing, sangat jarang pengunjung lokal datang ksini (sejauh yang saya temui waktu itu). Ombaknya yang lumayan gede(tapi masih aman), enak banget bwt surfing ato berenang di pinggir.












Fasilitas umum yang disediakan sudah lumayan lengkap meski gak ada hotel berbintang ato supermarket. Bungalow-bungalow yang unik banyak di bangun di karang2 pantai. Harga yang di tawarkan pun relatif terjangkau. Pedagang makanan dan minuman tersebar dimana-mana. Bagi anda yang suka berjemur, di sana sudah disediakan kursi panjang bwt selonjoran seharian di bawah terik matahari. Lokasi surfing tidak jauh dari Pantai ini, hanya perlu berjalan 10menit ke arah barat.



Jadi, sempatkanlah mampir ke Pantai ini jika anda berada di Bali.

Tidak ada komentar: